Imam Syafi`i Kuliah Sambil Ngojek Online, Berhasil Raih Cumlaude FDKI
Sabtu 9 Maret 2024 adalah hari bahagia bagi 155 mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) IAIN Kudus yang mengikuti wisuda ke 36. jerih payah mereka kuliah selama kurang lebih 4 tahun diakhiri dengan menerima gelar Sarjana Sosial. Prosesi wisuda dilaksanakan di aula gedung laboratorium terpadu. Suasana hujan tidak menghalangi kedatangan 1096 wisudawan dari jenjang strata-1 dan program magister.
Imam syafi`i mahasiswa program studi (prodi) Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) berhasil menyandang predikat cumlaude FDKI dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,87. Ia mengungguli 4 mahasiswa lain dari prodi Bimbingan Konseling Islam (BKI), Manajemen Dakwah (MD), Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) dan Pemikiran Politik Islam (PPI). Secara berurutan mereka adalah Muhammad Khoirul Anam (BKI) IPK 3,85; Dina Setianingsih (MD) IPK 3,84; Dwi Ely Idkha Sari (PMI) IPK 3,82; Ulya Ulul Janah (PPI) IPK 3,85.
Lahir dari keluarga sederhana di desa Ketro RT 005 RW 002 Kecamatan Karangrayung Kabupaten Grobogan, imam adalah putra dari pasangan suwardi dan suryanti. Bapaknya kerja sebagai kuli bangunan, sementara ibunya penjahit di pasar. Ia merupakan anak pertama dari 3 bersaudara.
Lulusan MAN 1 Kota Semarang ini pernah berhenti belajar selama 1 tahun, ia kerja sebagai kuli bangunan serta ojek online. Semangat belajar mendorongnya kuliah ke IAIN Kudus ditahun 2019, sambil tetap bekerja sebagai ojek online.
Saat kuliah imam aktif dalam berorganisasi antara lain: ketua divisi informasi dan komunikasi KIP-Kuliah IAIN Kudus (2020-2021), anggota divisi Pendidikan, Penelitian dan Pengembangan (Penlitbang) Persatuan Mahasiswa dan Alumni Bidikmisi (Permadani Diksi) Nasional Pengurus Wilayah V (Jateng-DIY) tahun 2021-2022.
Ia juga aktif dalam mengembangkan potensi diri dengan magang sebagai penyiar dan wartawan di radio PAS FM Pati. Selain itu ia pernah magang di balai desa Honggosoco Kudus bagian humas.
Capaian prestasi kuliah yang ia jalani sambil kerja, aktif berorganisasi serta giat pengembangan diri, menjadi bukti gigihnya imam dalam belajar. Selamat dan Sukses Imam Syafi`i ! (KUA)